Ikhlas :")

By Luthfia Syahnaz - 18.53


Ikhlas, mudah diucapkan, sulit dilakukan...
Yaah, terkadang jika sesuatu berjalan tidak sesuai kemauan kita,
hanya bisa direlakan dengan keikhlasan :')
Pada akhirnya, hanya ikhlaslah yang dapat menolong kita untuk "move on".
Move on dari keterpurukkan, move on dari penyesalan, dan move on dari belenggu ambisi diri kita sendiri.

Cuma satu yang aku belum tahu.
Bagaimana belajar untuk ikhlas dengan ikhlas? :)
haha, beribet ya?
Intinya, belajar untuk "sadar" mengikhlaskan sesuatu itulah yang lebih sulit.

Sebenarnya ikhlas adalah persoalan waktu.
Pernah mendengar kalimat ini:
"Waktu yang akan menyembuhkan segalanya."
Memang benar, toh akhirnya waktu juga yang membuat kita melupakan sesuatu yang kurang menyenangkan.
Tapi, apakah melupakan berarti mengikhlaskan?
Belum tentu.
Dan disitulah permasalahan yang sesungguhnya.

Waktu mungkin membantu kita untuk lupa,
tapi pada akhirnya diri kita sendirilah yang harus melakukannya.
Waktu hanyalah dimensi yang diciptakan Allah untuk selalu berputar dan berubah.
Kitalah yang berada didalamnya.
Mungkin kita ikut berputar bersamanya, tapi kitalah yang mengubahnya.

Perubahan yang lebih baik untuk diri sendiri hanya dapat dilakukan,
apabila kita telah mengikhlaskan sesuatu yang mungkin memang bukan atau belum untuk kita.

Selalu percaya bahwa Tuhan mempunyai rencana indah untuk kita :')
Mungkin belum saat ini, tapi yakinlah semua akan indah pada waktunya...
Dan selama menunggu itu terjadi,
tetaplah berusaha dan yakin pada diri sendiri,
bahwa engkau bisa membuat perubahan yag baik untuk dirimu dan orang sekitarmu :)
Insya Allah, Aamiin...

  • Share:

You Might Also Like

0 comments